Bupati Purwakarta Monitoring Situasi Malam Pergantian Tahun di Sejumlah Titik Diwilayah Purwakarta

Prokompim, (31 Desember 2021)
Bupati Purwakarta bersama Forkopimda dan Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Purwakarta Monitoring situasi malam pergantian Tahun di sejumlah titik diwilayah Purwakarta.

Kegiatan Monitoring ini dilakukan menggunakan sepeda Motor dengan berkeliling ke setiap sudut kota, sebab malam pergantian tahun baru 2022 masih dalam masa pandemi, selain untuk mengamankan kegiatan libur akhir tahun, pengamanan tahun baru juga bertujuan untuk mencegah kerumunan.

Selain itu Tim Satgas covid-19 juga menegur Swalayan yang masih buka melebihi waktu yang ditetapkan yaitu pukul 22.00 WIB dengan diminta untuk langsung tutup.

Sesuai dengan Inmendagri Nomor 66 Tahun 2021, Pemerintah melarang adanya pawai dan arak-arakan tahun baru serta acara Old and New Year, baik terbuka maupun tertutup yang berpotensi menimbulkan kerumunan.

Serta meminta masyarakat merayakan Tahun Baru 2022 bersama keluarga, menghindari kerumunan dan perjalanan, serta melakukan kegiatan di lingkungan masing-masing yang tidak berpotensi menimbulkan kerumunan.

Komentar