Edukasi Keuangan Inklusif Bagi Pondok Pesantren di Kabupaten Purwakarta

Prokompim, (27 Januari 2022)
Bupati Purwakarta Ambu Anne Ratna Mustika Menghadiri Edukasi Keuangan Inklusif Bagi Pondok Pesantren di Kabupaten Purwakarta, bertempat di Aula Maya Datar.

Kemenko Perekonomian melalui Deputi Koordinasi Ekonomi Makro Dan Keuangan Beserta Dewan Nasional Keuangan Inklusi telah menyelenggarakan Edukasi Keuangan Inklusif Bagi Pondok Pesantren ini.

Saat ini jumlah Pondok Pesantren berdasarkan data Kemenag sebanyak 349 Pondok Pesantren di Kabupaten Purwakarta, dimana dengan jumlah tersebut menjadi potensi besar untuk peningkatan ekonomi masyarakat melalui pondok pesantren.

Selain itu akan ada Peresmian Program Peternakan Rakyat dan Warung Pojok Santri yang telah dijalankan oleh Ponpes.

Semoga melalui program-program bantuan bagi Pondok Pesantren dapat memicu untuk meningkatkan ekonomi masyarakat melalui Pondok Pesantren.

Kegiatan ini diikuti Deputi Koordinasi Ekonomi Makro dan Keuangan, Kemenko Keuangan RI, Kepala Departemen Ekonomi Keuangan Syariah, Direktur Literasi dan Keuangan OJK, Direktur PD Pontren Kemenag RI, Sekretariat Dewan Nasional Keuangan Inklusif, beserta seluruh Tamu undangan.

Komentar