Wawancara dan Pengisian Kuesioner Sespimmen Polri Dikreg Ke-63 Tahun Anggaran 2023

Prokompim, (31 Maret 2023)
Plt. Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Dani Abdurahman, SH., MH., mewakili Bupati Purwakarta menghadiri Kegiatan Wawancara dan Pengisian Kuesioner Sespimmen Polri Dikreg Ke-63 Tahun Anggaran 2023, bertempat di Aula Sarja Arya Racana Polres Purwakarta. 

Yus Djunaedi Rusli, S.STP, M.Si sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik beserta jajaran turut menghadiri kegiatan ini.

Berdasarkan Surat Telegram Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri Nomor.B/203/III/DIK.2.2./2023 tanggal 28 Maret 2023 tentang kegiatan pengamatan lapangan Serdik Sespimmen Dikreg Ke-63 Tahun Anggaran 2023.

Sehubungan dengan hal diatas, Polres Purwakarta mengadakan kunjungan Peserta Didik Sespimmen Polri Dikreg Ke-63 Tahun Anggaran 2023 berpangkat AKBP dan Kompol, dalam rangka melaksanakan kegiatan pengamatan lapangan Management Course Level III di wilayah hukum Polres Purwakarta.

Sespimmen bertugas menyelenggarakan, menyusun, merumuskan program pendidikan, pengajaran, pelatihan, bimbingan atau pemeliharaan disiplin perwira siswa di lingkungan Sespimmen.

Adapun kegiatan yang dilakukan diantaranya, sesi wawancara dan pengisian kuesioner dari Serdik Sespimmen Polri Dikreg Ke-63 Tahun Anggaran 2023. Diharapkan setiap perwakilan yang ditunjuk agar mengikuti kegiatan hingga akhir dan semoga kegiatan ini berjalan lancar.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolres dan Wakapolres Purwakarta beserta jajaran, Perwakilan Dandim 0619, Perwakilan Kejaksaan Negeri Purwakarta, Para Tutor dan Siswa/i Sespimmen Tahun Anggaran 2023.

Komentar