Sekretaris Daerah Kabupaten Purwakarta Norman Nugraha memimpin Rapat Pembahasan Akhir Draft LKPJ Tahun 2024, bertempat di Aula Bapperida.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran pada dasarnya merupakan laporan capaian atas kinerja pembangunan selama satu tahun serta menjadi instrumen evaluasi terhadap pelaksanaan rencana pembangunan daerah
Beberapa poin penting dalam pembahasan ini. Salah satunya, capaian program dan kegiatan pembangunan yang telah dilaksanakan pada Tahun 2024 harus menjadi dasar dalam menilai kinerja penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan.
Diharapkan Perangkat Daerah dapat berperan aktif dengan semangat kerja keras dalam menyajikan data yang akurat dan tepat waktu demi kelancaran penyusunan laporan ini.
Turut hadir Sekretaris Bapenda, Kabag Prokompim, Bagian Administrasi Pembangunan, Bagian Pemerintahan, BKAD, Bapperida.
Komentar
Posting Komentar